Tips Menjawab “Kapan Nikah?” Saat Lebaran

Lebaran sudah tinggal menghitung hari. Kebanyakan orang saat ini pasti sedang sibuk mempersiapkan segalanya, mulai dari hidangan saat lebaran nanti, amplop lebaran, atau bahkan baju lebaran.

Lebaran memang menjadi sebuah momentum terbaik bagi kita untuk bersilaturahmi. Sangat sayang momentum ini bila dilewatkan untuk mengunjungi keluarga atau kerabat.

Beberapa orang memilih untuk merayakan lebaran bersama keluarga besar di kampung halaman, atau ada juga yang sedang mempersiapkan rumahnya untuk didatangi oleh keluarga besar.

Begitu indahnya moment saat lebaran pasti terbesit satu pertanyaan yang akan ditanyakan oleh keluarga besar, kerabat dekat, atau bahkan tetangga kita.

Pertanyaan yang mungkin bagi sebagian orang sudah tidak asing lagi ditelinganya, yaitu “Kapan Nikah?”.

Pertanyan ini bisa menjadi sebuah motivasi, atau juga sebagai hal yang cukup menyesakan dada bagi beberapa orang.

Untuk itu saya akan memberikan tips menjawab kapan nikah saat lebaran yang bisa kamu pilih untuk menjawab pertanyaan tadi didepan keluarga, sahabat, atau tetangga, agar tidak bingung saat menjawabnya nanti.

Berikan Senyuman

Jika pada saat hari lebaran nanti ada pihak keluarga, sahabat, atau tetangga yang menanyakan pertanyaan ini, maka kamu bisa menjawabnya dengan sebuah senyuman yang tulus kepada mereka.

Seyuman ini akan mengekspresikan dirimu tanpa harus menjawab hal yang tidak pasti.

Karena jodoh adalah sebuah takdir yang ditetapkan oleh Allah tanpa ada yang bisa memprediksinya.

Mohon Do’anya Yaa

Kamu juga bisa menjawabnya dengan memberikan sebuah permintaan doa kepada mereka.

“Mohon Do’anya yaa”

ini menjadi sebuah bentuk ekspresi untuk ikut mendukung kamu agar segera menikah.

Jika ada banyak yang bertanyaan dan kamu menjawabnya dengan ini, tidak kebayang donk ada banyak orang yang akan mendoakan mu untuk segera menikah.

Rahasia Donk !

Kamu juga bisa menjawab pertanyaannya dengan jawaban

“Rahasia Donk !” sambil sedikit bercanda.

Jawaban ini akan lebih mencairkan suasana saat lebaran.

Ketimbang harus menjawabnya yang aneh-aneh. Sehingga keakraban makin terjalin diantara kamu dengan yang lainnya.

Mei !

Walaupun jawaban ini sudah pernah dipraktekan dalam iklan sebuah produk di TV, kamu juga bisa menggunakannya sebagai alternatif jawaban dari pertanyaan itu.

Kamu bisa menjawab

“Mei be, Next mount, or Next year”

dengan nada agak bercanda agar terciptanya suasana keakraban.

Tunggu Aja Undangannya

Walaupun jawaban ini agak sedikit PHP, tapi tidak ada salahnya untuk menjadi alternatif saat ditanya nanti.

Orang-orang pasti akan senang dengan jawaban ini, dan mungkin kamu akan mendapatkan doa agar segera terealisasi.

 

Itulah tadi beberapa jawaban yang bisa kamu jadikan alternatif saat ditanya “Kapan Nikah?” saat lebaran nanti.

Jangan nodai hari yang bahagia nanti dengan raut muka muram karena kamu memang belum menikah.

Jadikan pertanyaan itu sebagai motivasi dan sebuah ekspresi bahwa orang lain peduli dengan diri kita.

Teruslah berdoa kepada Allah agar segera dipertemukan dengan jodoh kamu.

Karena jika kamu semakin menunda nikah, maka bagaimana cara kamu agar bisa ikut berkontribusi melahirkan generasi penerus yang bisa menciptakan sebuah kebaikan di dunia ini.

Jadi, Kapan Nikah? hehe

11 Comments

  1. Feri July 3, 2016
    • risapu99 July 4, 2016
  2. Ery Udya July 3, 2016
    • risapu99 July 4, 2016
  3. Timo July 11, 2016
    • risapu99 July 13, 2016
  4. oji August 23, 2016
    • Riski Saputra August 24, 2016
  5. agustards May 30, 2017
    • Asrida June 26, 2017
      • Riski Saputra June 28, 2017

Leave a Reply